BeritaBalap.com – Sky Sport MotoGP baru saja merelease sebuah video pendek Aprilia RS-GP 2020 yang sedang berada di atas dynotest. Motor ini masih dalam tahap pengujian test bench untuk memastikan hasil dari desain baru ini.
BACA (JUGA) : Beda Pendapat Bos-Bos Aprilia Soal Siapa Pengganti Iannone (Tes Sepang), Siapa Saja ?
Tidak ada keterangan resmi dari Sky Sport perihal spesifikasi yang digunakan RS-GP 2020, namun nampak jelas bahwa RS-GP 2020 memang menggunakan mesin yang benar-benar baru. Terlihat pada bagian mesin yang memiliki sudut konfigurasi lebih lebar.
Aprilia nampaknya benar-benar mengikuti Ducati, Honda dan KTM dalam mendesain sudut mesin dengan harapan akan bisa memperbaiki akselerasi serta deselarasi untuk RS-GP 2020.
BACA (JUGA) : Max Biaggi Kembali Ke MotoGP? Solusi Terakhir Aprilia?
“Aprilia RS-GP 2020 benar-benar motor baru. kami membuka lembaran baru di musim 2020 dengan sudut yang lebih lebar. Hal itu membuat kami bisa dengan leluasa memilih firing order (bing bang atau screamer) yang sesuai dengan mesin ini. Selain itu, kami akan mudah mencari desain lain untuk knalpot dan air boks,” jelas Romano Albesiano, Direktur Teknik Aprilia.
BACA (JUGA) : Aprilia Isi 2 Departemen Dengan Insinyur F1, Departemen Apa Saja?
Saat tes Sepang Februari mendatang, Aprilia baru akan menurunkan RS-GP 2020 1 buah saja yang akan ditunggangi oleh Aleix Espargaro. 2 minggu kemudian di Qatar, Aprilia kemungkinan besar baru akan menurunkan 4 motor RS-GP 2020 yang akan ditunggangi Aleix Espargaro, pengganti Andrea Iannone (kemungkinan Karel Abraham). Bahkan gossip terbaru Max Biaggi dan Lorenzo Salvadori akan juga ikut dalam tes tersebut. WIC