Jika Ditawarin Yamaha, van der Mark Siap Jadi Penguji !

Beritabalap.com-Michael van der Mark mengatakan bahwa ia tertarik untuk mengambil peran sebagai test-rider atau penguji tim Movistar Yamaha. Van der Mark sendiri masih bertarung di balap Superbike musim depan (2018), namun ia menegaskan tertarik mengikuti tes untuk menambah pengalamannya lebih jauh sehubungan pacuan M1.

“Jika saya dapat mengendarai motor lebih lama lagi, maka saya akan siap jika harus mengganti orang, bagi saya ini sangat menarik, “ujar van der Mark yang tampil saat MotoGP 2017 Malaysia, Minggu lalu (29 Oktober) menggantikan Jonas Folger yang mengalami sakit. Di Sepang, Malaysia, van der Mark yang notabene mengusung tim Tech3 Yamaha finish ke-16 dalam kondisi balapan basah (wet-race).

“Saya mendengar desas-desus bahwa Yamaha mencari rider penguji, namun pertama-tama mereka perlu bertanya kepada saya, “tambah van der Mark. Sebelumnya, Yamaha dikabarkan melakukan pendekatan pada test-rider Ducati, Michele Pirro. Namun Pirro masih terikat kontrak hingga 2020.

koizumi

Test-rider Yamaha, Katsuyuki Nakasuga diklaim lambat karena sudah berumur 36 tahun. Pada bagian lain, memang sebelumnya Rossi memberikan masukan agar Yamaha punya skuad penguji di Eropa seperti yang dilakukan Ducati hingga langkah riset dapat lebih optimal. So, jangan hanya riset di Jepang saja. BB1

Facebook Comments

You May Also Like