Arai Agaska Spektakuler ! Podium Juara UB150, Bonus 200 Juta Dari Haji Putra

BeritaBalap.com-Arai Agaska (LFN HP969) kasih bukti spesial perfomanya. Pembalap tuan rumah asal Lombok NTB ini sukses meraih podium juara kelas Underbone 150 (UB150) dalam pentas balap Asia Road Racing Championship 2023 di Sirkuit Mandalika Lombok (13 Agustus). Tepatnya pada race ke-2, Minggu (13 Agustus).

Catatan penting, bahwa Arai Agaska yang kabarnya sedang mendapat perhatian serius pabrikan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merupakan wildcard atau bukan peserta reguler. Jadi ini pertama kali Arai Agaskan bertarung di pentas ARRC 2023.

Mantapnya, Arai Agaska yang diback-up mekanik Om Hawadis langsung mendapat bonus uang yang spesial dari pengusaha muda supers sukses Haji Putra Rizky yang merupakan pemilik tim LFN HP969 yang hadir langsung di ARRC 2023 Mandalika.

koizumi

“Ini bentuk apresiasi saya untuk perjuangan yang dilakukan pembalap di tim saya. Jadi untuk juara pertama, saya sudah menjanjikan kasih bonus 200 juta untuk pemenang dan tim, sedangkan yang kedua 100 juta dan podium ke-3 sebesar 50 juta. Jadi memang spesial untuk ARRC 2023 Mandalika ini, “tukas Haji Putra Rizky.

Untuk posisi ke-2nya milik pertarung asal Malaysia Nazirul Md Bahauddin (UMA Racing Yamaha Maju Motor Asia Team) dan podium ke-3 milik Husni Zainul, akrab disebut Alfi Husni Fuadzi (Ziear ARL). BB1

Facebook Comments

You May Also Like