Awas ! IMI Siap Tegak-Lurus Tegakkan Aturan Kuota 27 Starter Demi Kualitas MotoPrix Meningkat

BeritaBalap.com-Makin dag..dig..dug..der.. saja manajemen tim dalam menunggu pengumuman sehubungan apakah pembalapnya lolos atau tidak dalam kuota 27 starter kelas expert (OP1) Kejurnas OnePrix 2023. Utamanya bagi tim yang pembalapnya berada di daftar cadangan. Kalau yang 12 besar berdasar peringkat OnePrix 2022, itu sudah aman terkendali.

BACA (JUGA) : Menebak 14 Pembalap OnePrix 2023 By Racetech Dari 5 Tim, Siapa Saja ?

Kenapa disebut dag..dig..dug..der ? Karena penulis mendapatkan informasi bahwa PP IMI akan menerapkan aturan secara jelas dan tegas. Tidak ada perlakuan istimewa. Sama rata sama rasa.

koizumi

Semua mengacu pada peraturan yang sudah disepakati bersama. Tujuannya agar kualitas MotoPrix 2023, khususnya di region Jawa dapat ditingkatkan. Maksudnya, jika memang tidak berhak masuk kualitas OnePrix 2023, maka wajib memulai lagi dari MotoPrix region. Itu logika sederhananya.

BACA (JUGA) : Haji Putra Rizky Tidak Setuju Jika Aturan Tidak Boleh Latihan H-15 Sebelum Seri OnePrix 2023 Diterapkan

“Jadi saya harus tegas untuk penetapan kuota 27 pembalap seeded OP1. Kita sesuai aturan saja. Tidak ada yang istimewa. Semua sama. Misal ada 7-8 slot yang kosong dari 12 jatah MotoPrix region, maka 7-8 kursi yang kosong itu akan diisi peringkat 7-8 dari daftar pembalap cadangan OnePrix 2023, “tegas Medya Saputra selaku Direktur On Road Olahraga Motor PP IMI.

Medya Saputra selaku Direktur On Road Olahraga Motor PP IMI

“Saya ingin menerapkan peraturan yang fair. Artinya, jika memang tidak memenuhi syarat atau tidak masuk dalam kuota, maka wajib balapan MotoPrix dahulu. Terutama MotoPrix region Jawa karena dianggap kualitasnya berkurang karena semua ingin balap OnePrix. Jadi tim harus sportif dengan aturan yang ada, “tambah Medya Saputra saat dikontak penulis.

Oh ya, untuk 3 tempat yang kosong dalam daftar pembalap OnePrix 2023 dibawah ini, maka setelah dikonfirmasi adalah untuk 3 pemula yang naik seeded. Mulai Dimas Juliatmoko, Rafeta Arya Khafi dan M Gilang. BB1

Facebook Comments

You May Also Like