Gendut GDT Racing Juga Garap Mesin UB150 Tim Malaysia (ARRC 2019), Tim Apa ?

BeritaBalap.com-Ternyata pula mekanik yang bermarkas di Sleman, Yogyakarta, Gendut GDT Racing mengerjakan mesin tim Malaysia. Jangan keget ya, ini fakta dan diakui tuner tersebut saat dihubungi langsung penulis. Itu tadi buat kategori Underbone 150 (UB150) hajatan Asia Road Racing Championship 2019 (ARRC 2019).

Jadi selain fokus di tim Yamaha Racing Indonesia (YRI), mekanik asal Pacitan yang sudah puluhan tahun bermukim di Yogyakarta ini menggarap pacuan Underbone 150 dari Cardinals Racing Team. Dalam hal ini, Cardinals Racing Team diperkuat duet rider yang pastinya from Negeri Jiran, yaitu Md Fitri Ashraff Razali dan Rozaiman Md Said.

Oh ya, kudabesi MX King 150 kalau di Malaysia disebut Y15ZR. Namanya saja yang berbeda, kalau spesifikasinya samimawon alias sama saja. Putaran lanjutan UB150 kategori ARRC 2019 akan dipentaskan di Buriram, Thailand pada 31 Mei-2 Juni nanti.

koizumi

“Jadi mereka orden mesin secara utuh. Sebelumnya hanya per bagian saja. Untuk pengawalan tim di berbagai seri ARRC 2019, saya juga mempercayakan set-up pada satu kru saya. Kalau saya full 100 persen fokus di YRI. Kalau speknya sama saja dengan yang kita pakai, “tukas Gendut GDT Racing yang memback-up pacuan MX King dari dua potensi belia, Aldi Satya Mahendra dan Wahyu Nugroho.

Namun memang kedua petarung Cardinal Racing Team tersebut tidak beroleh poin alias nilai dalam seri 1 ARRC 2019 di trek Sepang, Malaysia, beberapa waktu lalu. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like