Jelang MotoGP Jerman : Aspal Baru & Harapan Baru Jorge Lorenzo

Prestasi Jorge Lorenzo memang kurang bertaji hingga putaran ke-8 MotoGP Assen Belanda (25 Juni). Bahkan di Assen cukup finish ke-15 saja dan saat ini ada di posisi ke-8 saja. Kalah dengan Danillo Petrucci, rider tim satelit Octo Pramac Ducati ataupun pendatang baru, Johann Zarco (Monster Tech3 Yamaha).

Tentu saja, ini di luar ekspetasi atau harapan tim pabrian Ducati yang merekrutnya (2017). Jelang putaran ke-9 Sachsenring, Jerman, akhir pekan ini (2 Juli), Lorenzo berharap dapat berprestasi lebih baik. Permukaan aspal yang baru diharapkan menjadi prestasi baru baginya.

“Setelah akhir pekan yang sulit di assen, saya tidak sabar untuk sampai di Sachsenring melanjutkan trend positif kami dalam balap sebelum GP Belanda, “tegas Lorenzo, juara dunia MotoGP 2010, 2012, 2015. Dalam seri-seri sebelumnya, Lorenzo mengaku cukup baik. Finish ke-6, 8 dan ke-4 saat di Le Mans, Perancis kemudian Mugello Italia dan Catalunya Spanyol. Tapi itu jelas tidak podium loh !.

koizumi

“Trek Jerman memiliki permukaan aspal yang baru dan saya menyukainya karena yakin akan membantu kita untuk mendapatkan grip yang lebih baik. Namu kita harus melihat langsung apakah akan ada keausan ban dengan permukaan baru, namun dalam hal apapun, maka yang paling penting adalah menemukan perasaan positif dengan motor dan kembali menjadi kompetitif, “tambah Lorenzo yang tahun lalu hanya finish ke-15 saat masih di Movistar Yamaha. Podium MotoGP 2016 Jerman direbut Marquez, Crutchlow dan Dovizioso. BB1

Facebook Comments

You May Also Like