Kejuaraan Open Millenial Motocross & Grasstrack 2019 Wonogiri : Seri Pembuka WGTS39 Series Over Target

BeritaBalap.com- Sebagai seri pembuka seri WGTS39 Grasstrack & Motocross 2019 di sirkuit Kolam Keceh, Bulusulur, Wonogiri kemarin sudah mencapai bahak melebihi target dari panitia. Total 271 starter turun laga di kompetisi yang digelar Sabtu-Minggu 16-17 Februari 2019 kemarin.

“Target kami sebenarnya cukup 250 starter saja, dari 254 starter yang sudah di catatan kamar hitung lalu ditambah dengan 17 starter dari Jatim yang daftar di hari Minggu maka total ada 271 starter,” buka Wahyu Gareng selaku pimpro dari WGTS39 Grasstrack & Motocross Series 2019.

Lebih lanjut, pria yang akrab di sapa Gareng ini menambahkan “Selain itu cuaca yang bagus cerah tanpa turun hujan juga jadikan trek sirkuit lebih kondusif untuk balap. Lalu mengenai status event ini memang hasil kolaborasi dengan Polres Wonogiri, sebenarnya kalo sponsor seri WGTS39 sudah ada sponsor utamanya, namun karena seri satu ini diminta oleh ibu Kapolres Wonogiri untuk masuk dalam rangkaian Millenial Road Festival yang untuk tajuk event seri satu ada tambahan Kejuaraan Open Millenial-nya,” tambahnya.

koizumi
AKBP Uri Nartanti Istiwiyati, Kapolres Wonogiri

Memang tepat jika ajang ini untuk kampanye Milenial Road Festival, pasalnya tercatat pembalap muda generasi milenial mendominasi dalam list starter. Dan crosser muda asal Kediri Lantian Juan sukses meraih juara umumnya dengan menyabet podium pertama kelas Bebek Standard 2 Tak Open, Trail Open, dan FFA Open Millenial.

“Untuk Wonogiri kami memang ingin balap grasstrack & motocross yang masuk dalam event rangkaian Millenial Road Festival. Karena di Wonogiri ini pecinta trail banyak sekali, jadi event ini bisa untuk mewadahi animo anak muda dalam menyalurkan hobinya di tempat yang benar, karena angka lakalantas di Indonesia mayoritas ada di usia generasi milenial,” terang Kapolres Wonogiri AKBP Uri Nartanti Istiwiyati. d417

Facebook Comments

You May Also Like