Pasca Operasi Serius Ke-3, Berapa Lama Marc Marquez Bisa Balapan Lagi ?

BeritaBalap.com-Pada akhirnya, Marc Marquez (Repsol Honda) menjalani operasi ketiga di sebuah Rumah Sakit di Madrid, Spanyol. Disebut prosesnya berjalan 8 jam. Relatif lama ya karena memang diklaim berhubungan dengan langkah mencangkok tulang dan sumsum pada lengan kanannya.

Demikian yang dilansir media GPone.com. Penggemar MotoGP dipastikan tahun bahwa kondisi ini sebagai efek cedera  setelah crash pada 17 Juli. Menjadi serius ketika memaksa untuk bermain dalam hitungan 3-4 hari pasca operasi.

Ini yang kemudian membuat problem yang complicated sehingga tidak dapat tampil lagi sepanjang musim 2020 dan diputuskan untuk intervensi dengan operasi ketiga.

koizumi

BACA (JUGA) : Ini Profil Singkat RS Ruber Madrid Tempat Operasi Ke-3 Marc Marquez

“Marc Marquez menjalani operasi baru pada lengan kanannya. Setelah penyembuhan yang lambat pada tulang humerus yang tidak membaik. Hari ini menjalani operasi di Rumah Sakit Ruber Internasional di Madrid. Pembedahan berlangsung selama 8 jam dan tanpa adanya insiden, “demikian pernyataan Honda.

Pertanyaan lanjutannya, bagaimana dengan proses pemulihan atas kondisi yang kompleks ini ? Kapan Marc Marquez bisa balapan lagi ? Disebut bahwa akan berlangsung tahapan hingga fit selama sekira 6 bulan setelah operasi mencangkok tulang dan sumsum tersebut.

Itu menyangkut proses istirahat selama 3 bulan dan recovery 3 bulan. Totalnya 6 bulan. Seri MotoGP 2021 sendiri akan berlangsung pada bulan Maret. Jika itu benar terjadi, maka ada sekira 6-7 seri yang dilewatkan juara dunia MotoGP 2019 tersebut. Kita tunggu dan ikutin terus ya perkembangan yang terjadi. BB1

Draf Kalender MotoGP 2020 :

28 Maret – Grand Prix Qatar – Losail, Qatar
11 April – Grand Prix Argentina – Termas de Rio Hondo, Argentina
18 April – Grand Prix Amerika – Austin, USA
2 Mei – Grand Prix Spanyol – Jerez, Spanyol
16 Mei – Grand Prix Prancis – Le Mans, Perancis
30 Mei – Grand Prix Italia – Mugello, Italia
6 Juni – Grand Prix Catalonian – Barcelona, Spanyol
20 Juni – Grand Prix Jerman – Sachsenring, Jerman
27 Juni – Grand Prix Belanda – Assen, Belanda
11 Juli – Grand Prix Finlandia – KymiRing, Finlandia (tunduk pada homologasi)
15 Agustus – Grand Prix Austria – Red Bull Ring, Austria
29 Agustus – Grand Prix Inggris – Silverstone, Inggris
12 September – Aragon Grand Prix – Alcaniz, Spanyol
19 September – Grand Prix San Marini – Misano, Italia
3 Oktober – Grand Prix Jepang – Motegi, Jepang
10 Oktober – Grand Prix Thailand – Chang, Thailand
24 Oktober – Grand Prix Australia – Phillip Island, Australia
31 Oktober – Grand Prix Malaysia – Sepang, Malaysia
14 November – Grand Prix Valencia – Ricardo Tormo, Spanyol

Facebook Comments

You May Also Like