Peduli Pembinaan di Sekolah Balap, NHK Helmet Support DRS35 Academy

BeritaBalap.com-Sinergi itu penting untuk saling mensupport. Ini upaya untuk lebih memberdayakan balap nasional. Termasuk yang dilakukan NHK Helmet Indonesia yang mensupport sekolah balap DRS35 Academy.

BACA (JUGA) : Keren ! Sekolah Balap DRS35 Academy Dikawal 2 Mekanik Terbaik, Leon ‘Racetech’ Dan Kupret ‘Pride’

Ini sekolah balap yang identik disebut Doni Racing School yang diklaim paling laris-manis di Indonesia karena memang fasilitas latihannya di Sirkuit Sentul kecil ataupun Sentul Besar. Disitu spesialnya.  Pemiliknya juga spesial Doni Ramdhani. Orang seputar trek Sentul paham doi. He he he he…

koizumi

Kita kembali ke bahasan awal. Bahwa DRS35 Academy yang banyak melahirkan pembalap prestasi nasional dan internasional mendapat dukungan produk dari NHK.

Erol NHK : Sudah berjalan 3 tahun mendukung sekolah balap DRS35 Academy (Doni Racing School)

“Kita sudah 3 tahun ini berjalan untuk mendukung Doni Racing School, “ujar Erlangga, akrab disapa Erol sebagai Marketing NHK Indonesia. “Yang diberikan adalah helm spesifikasi balapan NHK GP Pro Racing, “tambah Erol NHK.

Oke semoga makin bersinergi untuk saling memberdayakan hingga balapan nasional terus bergairah. BB1

Facebook Comments

You May Also Like