Pembalap KTM Miguel Oliveira Protes Keras Kinerja Ban Michelin

BeritaBalap.com-Pembalap andalah KTM, Miguel Oliveira memprotes kinerja ban belakang Michelin saat seri ke-11 MotoGP Spielberg, Austria, Minggu lalu (16 Agustus).

Disebutnya menjadi penyebab ia terjatuh saat sudah berada di posisi ke-8. Sangat disayangkan. Alhasil, untuk kesekian kalinya banyak pembalap yang protes kualitas Ban Michelin. Sebelumnya juga Rossi, Marquez, Bagnaia ‘Pecco’ dan lain-lain.

BACA (JUGA) : Profil Francesca Sofia Novello, Pacarnya VR46 Yang Diberitakan Hamil

koizumi

“Akhir pekan ini, kami melihat level grip ban yang berbeda padahal dengan kompon ban yang sama. Saya pikir lebih banyak pembalap yang mengeluh kali ini. Aneh karena kami tidak mengerti alasannya, ”tegas Miguel Oliveira yang idealnya memberikan prestasi saat berlaga di homebase atau kandangnya KTM.

“Dalam balapan, saya tidak merasa memiliki ban terbaik. Ini adalah area abu-abu karena terutama perasaan pembalap dan hanya sedikit yang bisa dilihat dalam data. Makanya Michelin sulit memahaminya”.

BACA (JUGA) : Bos Ducati Prioritaskan Bagnaia ? Puji Jorge Martin Dan Berharap Gabung Ducati, Miller Siap Tersingkir ?

“Sepertinya tidak ada yang harus disalahkan, tetapi itu terjadi, masalahnya ada disana. Kami berharap lebih sedikit yang akan terjadi di trek lain dan kami bisa bekerja dengan normal, ”tambah Miguel Oliveira yang ada di posisi ke-8 dalam klasemen sementara MotoGP. BB1

Klasemen Sementara MotoGP : 

Facebook Comments

You May Also Like