Surya Jati Racing Team Blora : Selalu Pasang Target Podium ! Jagonya Karesidenan !

BeritaBalap.com-Jika menyebut nama Kabupaten Blora, Jateng yang terbayang adalah lezatnya Sate Ayam khas Blora. Langsung jadi lapar ya. Itu hanya ilustrasi alias gambaran, bro. Tapi kita bukan mau bahas kuliner tersebut.

Ini bicara balap motor, tepatnya tim Surya Jati Racing Team yang notabene memiliki sejarah sangat panjang di ajang road race. Tak heran, jika tim ini menjadi salah satu ikon kota mustika dikarenakan raihan gelar yang banyak. Tentu saja, tidak ada prestasi yang murni kebetulan. Hasil membanggakan itu didapat dari kerja keras.

Bebek 2 tak menjadi salah satu kelas yang diikuti, diseriusi dan konsisten raih podium terbaik

Nah, prestasi terkini yang ditorehkan oleh pebalap mereka, yaitu Farikh RA yang merenggut podium pertama kelas Bebek 2T Standar 125 CC Pemula Karesidenan Pati. Demikian saat berlangsung babak final Gadhuro FOBM Road Race Championship 2018, Minggu kemarin (9 Desember).

koizumi

Meski jagokan rider muda, pasukan yang diowneri atau dimiliki oleh Monte ini pasang target tinggi. Harus dapat podium tertinggi di tiap event yang diikuti. Apalagi menghadapi musim kompetisi 2019 yang hanya dalam hitungan beberapa hari kedepan. Bicara prestasi dalam konteks kelas lokal ataupun Karesidenan memang mereka konsistensi merebut podium juara. Disitu hebatnya mereka.

Tim Surya Jati Blora yang konsen dalam berbagai even balap di Jateng

Oh ya, tim Surya Jati Racing Team Blora pada akhir pekan (15-16 Desember) siap menjamu kedatangan para jawara road race di home- base mereka. Tepatnya dalam babak pamungkas hajatan Poetra Jaya Road Race Championship 2018 yang akan berlangsung di sirkuit non permanen Alun-Alun Blora, Jawa Tengah (16 Des).

Pasukan Surya Jati Blora yang terus menggairahkan balap nasional dengan pembinaan rider muda

Bahkan penulis dapat bisikan dari sumber yang sangat dipercaya, bahwa tim ini akan memboyong salah satu pebalap top Indonesia. Siapa dia ya ? Hemmm… kurang etis rasanya kalau kita bahas sekarang. Masih menunggu kepastian dari pebalap tersebut apakah akan ikut balap di Sentul atau tidak. Oh begitu… Pastinya, tunggu info lanjutannya ya di portal BeritaBalap.com yang paling lengkap bicara Berita Balap. D 14 N

Facebook Comments

You May Also Like