Yamaha Cup Race 2018 Pangkep, Sulsel : Support Hawadis, Iswandi Muis Podium Juara YCR1 (150 cc)

BeritaBalap.com-Pebalap senior Iswandi Muis sukses meraih podium juara kelas paling bergengsi YCR1 atau disebut pula MP1 (150 cc) dalam seri ke-5 Yamaha Cup Race 2018 di Sirkuit Sobat Pemuda Pancasila, Pangkep, Sulawesi Selatan, Sabtu malam (18 Agustus). Jadi ini balap malam hari ya atau nite-race. Kalau treknya yang memiliki panjang 980 meter dijamin permanen.

Iswandi Muis dengan MX King yang digarap Hawadis hingga meraih podium juara MP1 (150 cc)

Iswandi Muis yang mengusung tim Yamaha Yamalube Adhi Motor KTC RCB Proliner UMA KTC IRC NHK. Iswandi Muis sukses mengalahkan para racer lainnya seperti Nur Alfath, Wildan Gomma, Anis KS dan lain-lain. Puncak pertarungannya justru pada 2 lap terakhir. Sebelumnya memang Iswandi yang memimpin jalannya balapan.

Baca (juga) : Hasil Lengkap Juara Yamaha Cup Race 2018 Pangkep

koizumi

Namun diovertake atau dipotong Nur Alfath. Nah, pada tikungan ke-2 di lap terakhir, iswandi Muis kembali merebut posisi terdepan hingga bendera finish dikibarkan. “Saya sudah yakin dengan kondisi mesin. Jadi memang tinggal tunggu momen saja untuk mengambil lawan, “ujar Iswandi Muis yang pastinya disupport Adhiday Wisoli selaku pemilik tim Yamaha Adhi Motor yang bermarkas di Makassar.

Adhiday Wisoli sebagai pemilik tim Yamaha Adhi Motor

Anyway. perfoma mesin Yamaha MX King 150 yang digarap tuner Hawadis HDS Racing dan mapping ECU Pengapian by Robert Cong tampak begitu spesial. Terutama pada RPM atas. Disini kunci Iswandi Muis dapat meraih podium tertinggi. Mengacu pada hasil ini, maka iswandi Muis berpotensi besar memperoleh tiket menuju Grand Final Motoprix 2018. BB1     

Facebook Comments

You May Also Like