Aksa GDT Racing Makin Serem Padahal Usia Baru 9 Tahun, Potensi Spesialnya Diakui Mons54

BeritaBalap.com-Makin serem ! Makin spesial ! Potensinya yang terus diasah di sekolah balap Mons54 Private dan tempaan fisik dari trainer khusus di rumahnya Hendriansyah makin terlihat. Ini bukti talenta rider belia Aksa GDT Racing asal Sleman Yogyakarta. Sekali lagi ditegaskan, Aksa GDT Racing masih 9 tahun ya

BACA (JUGA) : Terbukti ! Murid Sekolah Balap Mons54 Private Paling Banyak Di Road Race Mijen, Berapa Rider ?

Oh ya, di gelaran Tugu Muda Road Race 2022 Mijen (29 Januari), Aksa GDT Racing yang mengusung tim Pejantan Tangguh borong dua podium. Itu fotonya saat didampingi ayahanda dan ibunda tercinta, termasuk adiknya yang mungkin jadi pembalap juga. He he he he…

koizumi

Sekali lagi ditegaskan, Aksa GDT Racing masih 9 tahun ya. Diatas motor MX King saja kedua kakinya belum menyentuh bumi secara bersamaan. Harus ada salah satu yang jinjit. Ha ha ha ha.. Jadi Aksa merupakan putera tercinta dari mekanik Gendut GDT Racing. Makanya, namanya penulis singkat Aksa GDT Racing saja ya. Biar gampang diingat.

BACA (JUGA) : Ini Paddock Tim Terkeren ‘Pejantan Tangguh’ Di Tugu Muda Road Race 2022 Semarang, Lifestyle Puaskan Sponsor

Sebetulnya saat Kejurnas OnePrix 2021 Sentul dimana dia tertangkap jump-start, justru disitu terlihat potensinya. Gap atau jarak waktu dengan lawannya di belakangnya semakin melebar. Semakin jauh dari para seniornya. Ini data valid. Sekali lagi ditegaskan, Aksa GDT Racing masih 9 tahun ya

Lebih lanjut, bicara potensi Aksa GDT Racing memang diakui oleh Sudarmono, pemilik sekolah balap Mons54 Private. Dalam kurun waktu tidak lama lagi akan tampil di permukaan. Menjadi yang terbaik di kelas yang diikutinya. Sekali lagi ditegaskan, Aksa GDT Racing masih 9 tahun ya

“Itu saya yakin, Mas dalam 1-2 tahun lagi akan jos banget. Sudah terlihat potensinya diatas motor yang bentuknya lebih besar dari tubuhnya, dia berani dan beringas, “tambah Sudarmono yang bertemu penulis dalam rangkaian Tugu Muda Road Race 2022 di trek Mijen Semarang. Sekali lagi ditegaskan, Aksa GDT Racing masih 9 tahun ya. BB1 (Ket FOTO : Istimewa)

Facebook Comments

You May Also Like