Gendut GDT Racing Sutradara Formasi Tim Honda Narendra 260 ? Siapa 2 Ridernya ?

BeritaBalap.com-Jangan kaget dan heran dengan judul diatas. Itu statement dari orang yang kompeten dan kredibel. Adalah Fandi Danisyah sebagai pemilik tim Honda Narendra 260 yang konsen di balap nasional. Itu orangnya, disamping Gendut GDT Racing, pakai baju abu-abu dan berkacamata pada foto lead atau utama. Doi pengusaha muda asal Sumatera Utara yang berdomisili di Jakarta.

Menurutnya, mekanik Gendut GDT Racing asal Yogyakarta diberikan kuasa untuk menetapkan formasi timnya musim 2022 nanti. Mereka sudah sepakat untuk konsen di balap Kejurnas OnePrix 2022. Ibarat kata, Gendut GDT Racing sebagai sutradara, sedang Fandi Danisyah sebagai produsernya.

“Untuk formasi pembalap, itu urusan Mas Gendut, “tukas Fandi Danisyah yang memang menyukai balapan sejak remaja dan pada akhirnya bisa diekspresikannya saat ini setelah memang mampu secara finansial. Itu logika sederhananya.

koizumi

Menariknya dan selalu ditekannya, bahwa ia ingin membangun tim dengan basic pacuan Honda. Mau tahu alasannya ? Karena untuk membuat Honda kencang, itu relatif sulit baginya. Beda dengan Yamaha MX King yang memang banyak dipakai. Itu pikiran uniknya.

Faktanya memang untuk posisi 10 besar klasemen akhir kategori Expert (OP1) Kejurnas OnePrix 2021, maka penunggang Honda hanya di peringkat ke-10, selebihnya Yamaha semua.

Siapa dong penghuni tim Narendra 260 ? Isu atau rumornya sempat nama seeded Roby Sakera yang selama ini bernaung di tim Yamaha Bahtera Racing, Tapi kemudian tidak jadi. Batal ! Nah, yang satu lagi adalah potensi belia MK Ramadhipa. “Kalau Ramadhipa sudah tanda tangan kontrak, “timpal Gendut GDT Racing yang bermarkas di Berbah Sleman Yogyakarta. BB1

Facebook Comments

You May Also Like