Hasil Kualifikasi AP250 ARRC Thailand : Piyawat Pole Position, Trio AHRT Posisi 2-3-4

BeritaBalap.com-Piyawat Patoomyos (Honda Racing Thailand) terbukti konsisten. Setelah mendominasi sesi latihan bebas 1-2-3 (FP1-FP2-FP3), berlanjut merebut pole position atau posisi tercepat dalam sesi kualifikasi balap Asia Road Racing Championship 2022 (ARRC 2022) di Sirkuit Buriram Thailand. Tepatnya di kelas AP250.

Penunggang Honda CBR250RR tersebut menorehkan waktu 1 menit 52,428 detik. Yang spesial, untuk starting grid ke-2, ke-3 dan ke-4 milik trio pembalap Astra Honda Racing Team.

Masing-masing diraih Md Adenanta Putra, Herjun AF dan Rheza Danica. Boleh jadi mereka lebih pede karena sudah menjalani pengujian privat sebelumnya.

koizumi

Para pembalap Indonesia memang sangat dominan dalam deretan 6 besar hasil kualifikasi karena selain itu juga ada Rey Ratukore (Onexox TKKR Racing Team) dan Aldi Satya Mahendra (Yamaha Racing Indonesia) di grid ke-5 dan ke-6.

Berikut dibawah ini hasil lengkap kualifikasi AP250 dalam final ARRC 2022 Thailand. BB1 (Ket FOTO : Facebook ARRC)

Facebook Comments

You May Also Like