Ini Jawaban Kenan Sofuoglu Soal Tawaran Tim MotoGP Buat Toprak Razgatlioglu

BeritaBalap.com-Rumor ketertarikan tim Petronas Yamaha SRT (Sepang Racing Team) atas talenta pembalap superbike (WorldSBK) asal Turki, Toprak Razgatlioglu berhembus kencang.

Toprak yang berusia 24 tahun diharapkan mengisi kursi yang diitnggal Franco Morbidelli ataupun jika kemudian Valentino Rossi pensiun. Intinya, Toprak yang saat ini bergabung di tim Pata Yamaha menjadi kandidat utama selain 2 petarung Moto2 tim asal Malaysia ini.

BACA (JUGA) : Siap Dipecat KTM, Iker Lecuona Tidak Mau Kembali Moto2, Terus Balap Apa ?

koizumi

Konteks ini yang kemudian dijawab oleh Kenan Sofuoglu. Ini bos nya Toprak. Sofuoglu yang juga mantan juara dunia WorldSSP sebanyak 5 kali (2007, 2010, 2012, 2015 dan 2016) berperan penting dalam karir Toprak. Dia yang support dana karena memang saat ini sebagai politikus yang dekat dengan Presiden Turki.

“Ada beberapa tim MotoGP yang tertarik dan kami sedang berbicara. Saya mengatakan kepada mereka bahwa kami tidak terlalu tertarik untuk memasuki kejuaraan dunia sekarang. Tujuan kami adalah untuk tetap berada di Kejuaraan Dunia Superbike, “terang Kenan Sofuoglu.

BACA (JUGA) : MotoGP Australia Batal ? Seri Portimao Siap Digelar Lagi

“Hampir semua merek telah membuat penawaran ke Toprak untuk musim depan. Saya berbicara dengan semua orang, bukan hanya Yamaha. Kami mungkin akan membuat keputusan minggu ini . Apa yang sudah bisa saya katakan adalah bahwa kami tidak akan pergi ke MotoGP, Toprak akan bersaing di SBK untuk 2 tahun ke depan, “tambah Kenan Sofuoglu. BB1

Facebook Comments

You May Also Like