Ninja 150 Rere ‘Pendekar Banten’ Jos Banget, Jawara Sport 2T 150 cc UDRM 2023 Subang Walau Dikepung Rider Lokal

BeritaBalap.com-Meski digempur pembalap lokal, terbukti Reynaldi Pradana, akrab disapa Rere ‘Pendekar Banten’ tetap menjadi jawara Sport 2T 150 cc Std Open gelaran UDRM Indonesia Cup Race 2023 Subang. Itu langsung terpantau pada gelaran yang berlangsung di lintasan Gery Mang, Subang, Jabar (21/5).

BACA (JUGA) : Wawan Wello Juara RX King Super Pro UDRM ICR 2023 Subang, Tuned By GDT Racing

Berangkat start dari urutan ke-2, Rere harus bersaing keras di lap-lap awal melawan Jafar Munir yang menempati pole position.

koizumi

“Antara 3-4 lap-lap awalm, saya masih bersaing seru hingga berhasil merebut posisi depan,” buka Rere yang  mengibarkan panji tim KDK Geulis Motor.

Berhasil mengambil alih pimpinan, Rere terus ditekan 2 pembalap Subang, Jafar Munir dan Dadan Alamsyah. Puncaknya, meski mendapat perlawanan sengit dari Dadan Alamsyah, Rere tetap mampu mempertahankan posisi terdepan hingga bendera finish dikibarkan. Juara !

Podium juara

Sementara, Dadan Alamsyah, Jafar Munir, Adly M Taufik dan Abdul Gofar yang semuanya petarung lokal Subang harus puas finish diurutan berikutnya.

“Akhirnya, saya tetap bisa mempertahankan posisi terdepan. Kuncinya, tetap mempertahankan ritme balap dan cepat untuk menutup racing line. Jangan sampai ada ruang masuk, “pungkas Rere. edhot

Hasil Juara :

Facebook Comments

You May Also Like