Owner Some1Else Undur Jadwal Operasi Sinusitis Demi Ngegas Balap Di Jagabaya Championship 2022 Cimahi

BeritaBalap.com- Totalitas demi eksistensi digelaran balap ditunjukan Arief Rachmaladi Pratama, owner Some1Else yang rela mengundur jadwal opersai sinusitis dengi ngegas balap di Jagabaya Championship 2022 Cimahi yang siap digelar 28-29 Januari mendatang disirkuit Brigif 15 Kujang II, CImahi, Jabar.

BACA JUGA : Formasi Pegasus Some1Else Racing Team Musim Balap 2022

“Rencananya Jumat, 28 Januari saya ada jadwal operasi sinusitis. Tapi berhubung ada balap, jadi jadwal operasinya diundur saja, soalnya saya pengen lihat langsung sekaligus memberikan support untuk para rider tim kami yang berjuang dievent balap tersebut,” buka Arief sapaan akrabnya.

koizumi
Arief Rachmaladi Pratama, owner Pegasus Some1Else Racing Team

Ohiya, sekilas info saja ya gaes,…! Sinusitis merupakan penyakit yang terjadi ketika rongga sinus mengalami peradangan akibat infeksi. Peradangan ini menimbulkan gejala-gejala yang tak nyaman seperti hidung tersumbat dan sakit kepala. Salah satu prosedur yang direkomendasikan untuk mengobati peradangan sinus yang berulang dan tak kunjung sembuh dengan obat-obatan adalah operasi sinusitis.

BACA JUGA : Jagabaya Championship 2022 Cimahi : Balap Pembuka Awal Tahun Berhadiah Total Ratusan Juta Yang Siap Manjakan Peserta

Nah, kita lanjut lagi ngomongin tim balap asal Bandung yang kini bermetamorfosis namanya menjadi Pegasus Some1Else Racing Team. Pada hajat balap Jagabaya Championship 2022, Pegasus Some1Else Racing Team bakal menurunkan full skuad ridernya.

“Azara Putra dan Revaldi rencana besok turun dikelas Novice, lalu M Zaky Pratama bertarung dikelas Rookies dan bang Benny ‘Baong’ Pria siap ngegas dikelas Exrider. Lalu saya, Azara, Revaldi dan M Zaky rencana bakal ngegas dikelas Expert,” beber Arief.

BACA JUGA : Jagabaya Championship 2022 Cimahi : Hadiah Dijamin Istimewa Dan Non Kuota, Ini Bukti Rinciannya…!

Arief lalu menambahkan, “Untuk target, semoga para rider mampu meraih podium tertinggi ditiap kelasnya. Pasalnya, dari sesi latihan beberapa kali dilintasan Brigif ini anak-anak selalu ada peningkatan dari segi time yang berhasil mereka pangkas. Mudah-mudahan dapat hasil yang maksimal,” imbuhnyanya.

Semoga pengorbanannya berbuah manis dan nanti seteleh menjadwal ulang operasi sinusitisnya diberi kelancaran dan kesembuhan. Edhot / Foto : Dok Some1Else

Facebook Comments

You May Also Like