Quartararo Ultimatum Yamaha ! Penentuannya Tes Misano September !

BeritaBalap.com-Nasib Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) sehubungan perfoma motor M1 memang belum spesial. Sering dikeluhkan. Terutama pencapaian top speed atau kecepatan puncak. Tidak ada perkembangan spesial dibanding versi sebelumnya.

BACA (JUGA) : Berapa Sebetulnya Gaji Bagnaia Pecco Setelah Juara Dunia MotoGP 2022 ?

Lebih lanjut, juara dunia MotoGP 2021 tersebut menegaskan bahwa test Misano Italia September nanti adalah penentuan nasib M1 kedepan.

koizumi

Maksudnya, apakah akan menemukan titik balik atau dapat bersaing dengan pabrikan Eropa atau justru jalan di tempat atau tidak ada perubahan penting ?

BACA (JUGA) : Waduh ! Marquez Akui Ada Masalah Mental Ketika Sudah Tidak Pernah Menang

“Setelah tes Misano, disinilah kami mengetahui apakah ini titik balik terjadi atau tidak, ”tegas Fabio Quartararo yang hanya finish ke-15 saat MotoGP Silverstone.

Jadi pengujian tanggal 11 September nanti di Misano adalah gambaran apakah nanti M1 versi 2024 dapat menjanjikan atau tidak jos.

BACA (JUGA) : Apa Jawaban Honda Soal Johann Zarco Yang Siap Gabung Tim LCR 2024 ?

Sedangkan saat MotoGP Motegi Jepang (29 Sept-1 Okt), Yamaha akan menurunkan Cal Crutchlow sebagai wildcard untuk mengumpulkan data sehubungan pengembangan M1 2024.

Menyangkut hal ini, justru Quartararo tidak yakin. Maksudnya tidak akan memberikan hal-hal yang spesial. “Ya, itu hanya balapan wildcard, “tutur Quartararo yang berada di posisi ke-11 klasemen sementara.

“Saya tidak berpikir itu akan menjadi titik balik yang besar bagi kami. Saya rasa, Cal sedang melakukan tes. Tapi mudah-mudahan itu benar dan bisa menjadi titik balik, “tambah Quartararo. BB1

Hasil Race MotoGP Silverstone :

Klasemen Sementara :

Facebook Comments

You May Also Like