Rossi Perpanjang Kontrak Saat Pertengahan 2018, Ini Penjelasan Bos Tim…

Beritabalap.com-Yamaha mengakui belum melakukan pembicaraan sehubungan perpanjangan kontrak Valentino Rossi. Maksudnya setelah 2018 apakah tetap eksis atau tidak. Perkiraan bos tim Movistar Yamaha, Lin Jarvis akan berlangsung pada kisaran Juni tahun depan (2018).

Pada intinya, Rossi juga ingin melihat apakah dia masih kompetitif atau tidak saat menginjak usia jelang 40 tahun. “Tidak, kita belum membahas karena kita memiliki kontrak 2 tahun. Tahun lalu, kita melakukannya di Qatar yang berada di awal musim. Sekarang kita hanya melihat sedikit setengah jalan kompetisi, “tegas Lin Jarvis.

“Saya berharap kita akan membahasnya dengan dia, saya kira tidak akan secepat Qatar tahun depan. Saya pikir, mungkin sekitar seri Mugello kita akan tahu apakah dia ingin mmperpanjang kontraknya melampaui tahun 2018, “tambah Lin Jarvis.

koizumi
Lin Jarvis (tengah)

Pada sisi lain, sepertinya Rossi masih pede dengan kemampuannya di MotoGP 2017. Terbukti masih mampu meraih lima kali podium dalam 12 seri awal musim 2017 dan beberapa kali berada di barisan atas klasemen sementara. Itu terlepas dari kondisi yang cedera dialami saat ini saat latihan enduro hingga harus absen seri Mugello dan Aragon.

“Ketika saya menandatangani kontrak, saya pikir mungkin yang terakhir tapi saya tidak yakin. Saya akan memutuskannya musim depan, di awal musim depan. Tetapi jika memang saya masih kompetitif dan bisa menang, maka saya akan melanjutkan, “tukas Rossi. Ikutin terus ya perkembangan berita MotoGP di portal beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap. BB1

Facebook Comments

You May Also Like