Tim Honda Bethar (Sumbar) Makin Beringas di Jawa (2019), Siapkan 5 Rider Berikut ini…

BeritaBalap.com-Tim Honda Bethar makin serius, makin beringas di musim balap 2019. Mereka tidak mau setengah-setengah dan mengklaim sudah begitu haus prestasi. Berbagai upaya akan dilakukan untuk meraih podium.

Terbukti nyata dengan skuad 2019 yang dijamin lebih banyak dan lebih solid dibanding tahun lalu. Total akan dipersiapkan 5 pembalap yang punya agenda balap berbeda.

BACA (JUGA) : Rafid Topan Bergabung Di Tim Honda Bethar ?

koizumi

Makin spesial, Honda Bethar juga akan bermarkas di Sleman, Yogyakarta, tepatnya utara Stadion Maguwoharjo. Kabarnya dekat dengan bengkel Bangkit “Tholey” Kristanto. Kabarnya pula, sudah dikontrak tanah hingga 15 tahun dan akan segera dibangun markas tim Bethar.

“Jadi nanti kita main di Motoprix, OnePrix jika memang jadi, Kejurnas IRS dan One Make Race. Planning saya 5 pembalap yang kita miliki, “tukas Irwan Afriadi selaku pemilik tim yang sebetulnya berasal dari Sumatera Barat (Sumbar) namun kemudian fokus balapan di Jawa.

Siapa saja pembalapnya yang dipinang ? “Yang sudah pasti ialah Pradana Bobby dan Ahmad Syaifullah serta yang terbaru seeded Aldila Eka Darma, “terang Irwan Afriadi yang juga anggota legislatif DPRD Sumbar dari Fraksi Nasdem dan Pileg 2019 ini kembali mencalonkan diri lagi.

Tidak hanya sampai disini, masih ada 2 petarung yang yang sedang bernegosiasi ataupun sedang diincar. Nama Rafid Topan mengemuka, disamping pula mengincar Agung Didu atau opsi lainnya.

“Rafid Topan sudah hampir selesai. Cuma belum ada kesepakatan soal sponsor helm. Sedang dicarikan solusi terbaik. Kita juga mengincar Agung Didu. Jika oke semua, mereka berdua bisa dikonsentrasikan di IRS dan OnePrix, “tambah Irwan Afriadi yang juga kontraktor dengan proyek di Sumbar dan di Jakarta. Oh pantas ya, sering berada di ibukota ya. BB1 

Facebook Comments

You May Also Like