Yamaha Cup Race 2018 Tasikmalaya : Bawa Ramuan “Tempoyak” Kompon Terbaru, IRC Fasti1 Dominasi Kualifikasi MP1

BeritaBalap.com-Tim riset IRC hadir spesial di gelaran Yamaha Cup Race 2018 di Sirkuit Bukit Peusar Tasikmalaya, Jawa Barat, akhir pekan ini (14-15 Juli). Disebut spesial karena mereka membawa ban terbaru yang juga spesial ramuannya. Terbukti spesial juga memborong yang terbaik hingga 4 besar dari hasil kualifikasi kelas paling bergengsi YCR1 atau disebut juga MP1 (150 cc).

Dodiyanto IRC yang membawa ramuan terbaru Fasti1

“Jadi yang kita sebar ke tim adalah riset terbaru berdasarkan masukan dari pembalap, “ujar Dodiyanto, Marketing Product Development PT. Gajah Tunggal Tbk yang hadir langsung di Yamaha Cup Race 2018 Tasikmalaya bersama Aulia Fitri, Media Communication PT. Gajah Tunggal Tbk.

“Ibarat masakan tempoyak, ini ramuan spesial masakannya. Secara logika, kompon itu terdiri dari banyak senyawa. Tidak hanya rubber. Nah, ini kita buat dengan kompon yang dapat digeber sejak lap awal hingga finish. Lebih stabil dari yang sebelumnya, “tambah Dodiyanto.

koizumi

Bagi yang belum paham, Tempoyak itu masakan spesial di Sumatera Selatan. Bahan dasar durian yang diramu dengan berbagai macam bumbu. Jadi jelas dan tegas ya bahwa IRC Fasti1 yang dibawa dalam Yamaha Cup Race 2018 Tasikmalaya ini adalah kombinasi berbagai bahan yang membuat kompon ban menjadi lebih berkualitas.

Bisa dibayangkan ya. IRC Fasti1 yang sebelumnya saja sudah dominan di pentas balap nasional dengan podium juara yang tidak terhitung. Bahkan minggu lalu sangat mendominasi Motoprix 2018 region Sumatera di Kep. Riau  dan region Sulawesi di Gorontalo. So, dijamin yang baru ini makin oke. BB1

Hasil Kualifikasi YCR1 (150 cc) :

  .

Facebook Comments

You May Also Like