Akibat Herpes Zoster “Sakit Cacar” Ken Roczen Performanya Menurun Di Ajang Supercross 2020

BeritaBalap.com- Hasil penelitian para medis mengungkapkan jika kroser Ken Roczen terinfeksi virus varicella zoster yang mengakibatkan penyakit herpes zoster, identik disebut juga Sakit Cacar Api. Akibatnya, Ken Roczen performanya menurun di ajang Supercross 2020 yang berlangsung di Salt Lake City, Utah, USA.

BACA JUGA : Kroser Honda Ken Roczen Akan Menjadi Seorang Ayah

Herpes zoster adalah infeksi pada saraf dan kulit di sekitarnya. Penyakit ini disebabkan oleh virus varisela zoster, yaitu virus yang sama dengan penyebab cacar air. Virus varisela dapat menetap di sekitar tulang belakang atau dasar dari tulang tengkorak tubuh, bahkan setelah cacar air sembuh, dan dapat kembali aktif di kemudian hari sehingga menyebabkan herpes zoster.

koizumi

BACA JUGA : Rahasia Kemenangan Eli Tomac Di Kelas SX450 Supercross 2020

“Saya telah menangani penyakit virus ini sejak lama. Minggu lalu saya dinyatakan positif herpes zoster. Sayangnya, ini adalah hal-hal yang tidak dapat saya kendalikan. Saya melakukan bagian saya, menjalani hidup yang sehat dan melakukan segala daya saya,” bilang kroser asal Jerman yang berusia 26 tahun ini.

Ken Roczen Performanya Menurun Di Ajang Supercross 2020 Akibat Menderita Herpes Zoster

Penampilan pembalap andalan Honda Ken Roczen tebrukti kurang maksimal diajang kejuaraan dunia Supercross 2020 di kelas 450SX SLC 3 atau diputaran 13 lalu (7/6) yang notabene finish di urutan ke-10 dan SLC 4 atau putaran 14 (10/6) yang harus puas finish di urutan ke-5. Dengan hasil tersebut, posisinya diklasemen 450SX sementara diambil olehCooper Web yang kini menjadi runner-up.

BACA JUGA : Hasil Lomba Dan Standing Poin Supercross 2020 Putaran 14 Salt Lake City

“Perlombaan SLC 4 berjalan sedikit lebih baik. Kecepatan saya bagus dan saya merasa nyaman di atas sepeda. 2 hari terlalu singkat untuk mendapatkan semuanya kembali ke jalurnya setelah balapan bencana, “keluh Roczen yang pernah jawara AMA Supercross tahun 2014 dan 2016 di kelas 450 cc.

BACA JUGA : Ken Roczen Salah Pilih Ban Dan Harus Puas Finish Ke-10 Supercross 2020

Semoga kondisi Roczen semakin membaik, mengingat Supercross 2020 putaran 15 akan segera dilangsungkan hari ini 14 Juni beberapa jam lagi. Pantau terus update berita terbaru Supercross 2020 hanya di BeritaBalap portal berita yang paing lengkap bicara balap. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like