ARRC 2019 Thailand (Race 1 SS600) : YZF-R6 Peerapong Tiada Lawan, Andi Farid Finish ke-5

BeritaBalap.com-Rider asal Thailand, Peerapong Boonlert (Yamaha Thailand Racing Team) membuktikan keperkasaannya dalam seri ke-3 gelaran Asia Road Racing Championship 2019 (ARRC 2019) yang dipentaskan di trek Buriram, Thailand, Sabtu (1 Juni). Peerapong terbukti begitu dominan dalam perjalanan 12 lap kelas Supersports 600 hingga sukses meraih yang terbaik.

Catatan penting, bahwa musim lalu Peerapong adalah rider yang konsen di kelas Asia Production 250 (AP250). Itupun tidak masuk 3 besar dalam klasemen akhir ARRC 2018.

Namun Peerapong dapat menunjukkan kemajuan signifikan atas para seniornya di kategori SS600. Tidak hanya di ARRC 2019 Thailand ini, juga di putaran sebelumnya di Malaysia dan Australia hingga saat ini memimpin klasemen sementara.

koizumi

BACA (JUGA) : ARRC 2019 Thailand (Race 1 AP250) : Muklada Sempurna, Podium Juara !

Bicara perjalanan race 1 SS600 Thailand, justru yang menarik ialah perebutan posisi ke-2 dan ke-3 pada 2 lap terakhir. Itu antara 3 pembalap asal Malaysia, yaitu Kasma Daniel, Md Ramdan Rosli dan Adam Norrodin. Sebetulnya Kasma Daniel sempat memiliki jarak cukup jauh dengan mereka, namun kemudian rivalnya tersebut dapat mendekat.

BACA (JUGA) : ARRC 2019 Thailand (Race 1 UB150) : Richard Taroreh Podium Ke-2, Rookie Wahyu Nugroho Ke-4

Hasil akhir, podium ke-2 dan ke-3 milik Adam Norrodin dan Ramdan Rosli. Kasma Daniel melebar di tikungan terakhir. Sedangkan hasil dari dua petarung tanah air yang mengusung Astra Honda Racing Team, yaitu Andi Farid Izdihar dan Reza Dhanica harus puas finish ke-5 dan ke-10 saja. BB1 (Ket FOTO : Facebook ARRC 2019)

Hasil Juara Race 1 :

Facebook Comments

You May Also Like