Fix..! Dorna dan IRTA Sepakat Jumlah Kru MotoGP, Moto2 & Moto3 Berkurang, Berapa ?

BeritaBalap.com-Hadir kesepakatan baru yang disetujui Dorna dan asosiasi tim (IRTA) sehubungan pengurangan kru. Jadi yang akan dibawa dalam sebuah seri MotoGP, Moto2 dan Moto3 sekiranya setengah saja dari jumlah sebelumnya (2000 orang).

Alhasil, cukup seputar 1000 orang. Berapa detailnya untuk masing-masing kelas tersebut ? Untuk tim pabrikan MotoGP dibatasi 40 orang, kemudian tim privateernya 25 orang. Sedangkan Moto2 dan Moto3 masing-masing 12 orang.

BACA (JUGA) : MotoGP Tidak Diijinkan Di Spanyol ? Pemerintah Larang Hingga 6 Bulan Kedepan

koizumi

“Kami biasanya memiliki rata-rata 2.000 orang di paddock. Sekarang kami mencoba menekan jumlahnya menjadi 1000, tanpa tamu, tanpa staf pemasaran dan komunikasi dan tanpa media, ”terang Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna Sports dalam sebuah wawancara eksklusif dengan media SPEEDWEEK.com.

Infonya juga Dorna sudah memesan puluhan ribu alat tes Covid-19. Tentu saja, untuk mengetes kru-kru yang terlibat. Yang menarik, Bos KTM oke-oke saja dengan keputusan tersebut. Tidak masalah bagi mereka. Yang penting, balapan bisa jalan. Itu yang utama.

BACA (JUGA) : Profesor Oxford Janjikan Vaksin Covid-19 Bulan Oktober, Gimana MotoGP ?

“Jika kita hanya diperbolehkan membawa 4 teknisi per-pembalap dalam keadaan darurat ini, kita akan mengikuti perintah ini. Yang utama adalah kita masih bisa menjalankan beberapa balapan di tahun 2020, “timpal Pit Beirer selaku Direktur Motorsports KTM. BB1

Facebook Comments

You May Also Like