Jelang MotoGP Mandalika : Apa Target Bastianini Yang Posisi ke-13 Saat Tes ?

BeritaBalap.com-Enea Bastianini (Gresini Racing) membawa motivasi dan semangat spesial dalam putaran ke-2 MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika Lombok, akhir pekan ini (18-20 Maret).

BACA (JUGA) : Penting ! Jadual Lengkap MotoGP 2022 Mandalika (18-20 Maret, Dalam WIB)

Podium terbaik di Qatar menjadi kekuatan penting untuk dapat konsisten menambah pundi poin. Apa target dari rider usia 24 tahun ini ? Apakah ingin kembali juara merebut double winner ? Yang pasti, saat pengujian di Mandalika Lombok beberapa waktu lalu, Bastianini ada di posisi ke-13. Bukan barisan depan.

koizumi

Nah, bicara target, Bastianini belum dapat mematok target karena belum memahami perkembangan terbaru dari lintansan Mandalika yang baru diaspal ulang. Pilihan ban juga berbeda dibanding saat test di Mandalika Lombok.

BACA (JUGA) : Jadi Manajer Tim Suzuki, Livio Suppo Puji Suasana Kerja Dengan Marquez

“Kami datang dari balapan yang luar biasa di Qatar. Akan sulit untuk mengulangi performa itu, “tukas Enea Bastianini yang dalam berbagai kesempatan  menegaskan bahwa ia mengincar kursi tim pabrikan (Ducati Lenovo, red).

BACA (JUGA) : Ini Daftar Biaya Suku Cadang MotoGP Jika Terjadi Kecelakaan, Satu Kali Crash Bisa Lebih 7 Milyar

“Selama pengujian kami memiliki kecepatan yang baik. Namun, saya tidak tahu apa yang diharapkan setelah kondisi aspal diperbarui. Ban juga akan berbeda dari saat tes, itulah sebabnya kami harus menunggu dan melihat, “tambah Enea Bastianini yang juga juara dunia Moto2 musim 2020. BB1

Hasil MotoGP 2022 Qatar :

Facebook Comments

You May Also Like