Pandai Manfaatkan Momentum Belum Ada Balap, Yossie LS Bidik Cuan Di Bulan Ramadhan

BeritaBalap.com – Yossie Legisadewo ini salah satu pembalap yang tidak bisa diam, menurut pengamatan penulis pembalap expert ART Kalimantan ini memang sudah lama menggeluti dunia bisnis dan dirinya memang suka berbisnis apapun itu.

Sekitar tahun 2016 dirinya sempat berbisnis telur ayam, lalu menggeluti dunia barber shop di Pontianak, Kalimantan Barat. Tidak hanya itu saja, momentum restorasi motor bebek 2-tak juga sempat dimanfaatkan ayah 2 anak ini untuk mengisi waktu luang diluar balap motor.

“Saya sih hanya memanfaatkan momentum saja, mumpung masih bisa dilakukan ya saya lakukan karena kalau untuk di dunia balap motor tidak bisa untuk jangka panjang,” ungkap Yossie.

koizumi

Perjalanan restorasi dijalani karena dirinya pribadi masih suka dengan kegiatan otomotif, makanya restorasi mulai belajar untuk pencarian dan pemasangan part original. Tidak hanya itu saya, proses pembelajaran pengecatan cover original pun juga sempat dilakukan supaya motor kembali terlihat original.

BACA (JUGA) : Profil Yossie Legisadewo Tampil Piala Presiden, Satu Dekade ‘Cinta’ Bersama ART Kalimantan

Yossie Masih Tetap Menjadi Pembalap ART Kalimantan

“Susah senangnya ada saja, tapi dengan begitu saya jadi tambah teman dan pengalaman tentang dunia restorasi dan sempat hunting part motor hingga ke Jawa cari yang murah pastinya,” tambahnya lagi.

Tidak hanya dunia restorasi saja yang digeluti Yossie, dunia pakaian pun juga dia terjuni supaya bisa terus memanfaatkan momentum.

“Bulan ramadhan ini saya memanfaatkan momentum untuk jual pakaian dan celana, lumayan sih mengisi kekosongan balap dengan kegiatan positif dan menghasilkan bagi saya kenapa tidak. Toh tidak merugikan orang lain,” ungkapnya lagi.

Hebatnya Yossie, dirinya terus memantau perkembangan apa yang sedang ramai diburu masyarakat atau pecinta otomotif. Itu dilakukan karena passion nya di dunia bisnis masih tetap ada untuk mengisi kekosongan jadwal balap motor.

“Kalau jadwal balap masih kosong ya begini usaha yang menguntungkan, sesekali mengurusi sekolah balap jika ada anak didik. Disamping itu masih terus berlatih fisik untuk persiapan balap juga, sisanya ya berbisnis karena sangat menyenangkan,” tutup Yossie yang sempat berjualan celana melalui live akun IG nya.

Wah, mantap nih. Semoga sukses terus ya. CHR

Facebook Comments

You May Also Like