Siswa Sekolah Balap D45 Dilatih Manajemen Suhu dan Profil Ban, Dukungan IRC Tire

BeritaBalap.com-Sekolah balap D45 Road Racing Academy mengajarkan siswa-siswanya untuk dapat memanage kualitas ban. Artinya, mereka wajib tahu momen ataupun timing saat motor digeber ataupun kemudian menahan emosi saat kondisi traksi ban mulai aus. Termasuk suhu ban ideal ketika memang harus mempush laju motor.

Konteks ini yang diasah dalam sekolah balap yang dimiliki Dedy Fermadi yang bermarkas di Jl. Gito Gati, Sleman, Yogyakarta ini. Dalam hal ini, berlaku untuk pacuan bebek ataupun sport yang kesemuanya menggunakan IRC Tire.

“Saya melatih pembalap untuk memahami karakter ban. Baik secara profil ataupun saat berlangsung balapan. Mereka harus dapat membedakan perlakuan terhadap ban. Manajemen ban ini yang saya latih serius, “ujar Dedy Fermadi yang juga mantan pembalap nasional di era tahun 2000-an.

koizumi

“Misal saat mereka menggunakan IRC Fasti2 yang komponnya intermediate ataupun tipe Fasti1 yang slick. Mereka harus dapat membedakan perlakuannya. Instingnya kita latih. Tidak asal geber tanpa memperhatikan kondisi ban, “tambah Dedy Fermadi yang juga ayahanda dari pembalap belia potensial usia 9 tahun, Abimanyu Fermadi yang sukses meraih podium runner-up saat kelas ECU Std (OP4) seri perdana Kejurnas OnePrix 2021 di Sentul Kecil beberapa waktu lalu (12-13 Juni).

Dedy Fermadi (t-shirt hitam) selaku pemilik sekolah balap D45 Road Racing Academy yang bermarkas di Yogyakarta

Faktanya memang IRC Tire mendukung sekolah-sekolah balap yang ada di tanah air tercinta. Seperti 43 Racing School (Sentul) yang dimiliki dan dikelola M Fadly dan Ahmad Marta.

Kemudian juga WH-19 Racing School (Ciamis) milik Wawan Hermawan, D45 Road Racing Academy (Yogyakarta) yang dipunggawai Dedy Fermadi dan Bob’s Racing School (Surabaya) kepunyaan Boby Aranxa.

Dodiyanto selaku Senior Brand Executive & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk sebagai produsen IRC Tire

“Kita dukung 4 sekolah balap. Mulai 43 Racing School, kemudian WH-19 Racing School. 45 Road Racing Academy dan Bob’s Racing School. Kita konsisten selama ini, “ujar Dodiyanto selaku Senior Brand Executive & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk yang merupakan produsen Ban IRC dalam suatu kesempatan.

Alhasil, tidak ada produk ban asal Indonesia, selain IRC Tire yang peduli dalam pembinaan di sekolah balap dan ini bagian penting dari upaya penting memajukan balap nasional. BB1 (Ket foto : ISTIMEWA)

Facebook Comments

You May Also Like