Wow… Crutchlow Sebut Siapa Pebalap MotoGP Yang Dekat Ataupun Tidak Akrab Dengannya

BeritaBalap.com-Petarung senior asal Inggris, Cal Crutchlow menyebut siapa saja pebalap MotoGP yang dekat atau akrab dengannya ataupun yang sebaliknya. Tentu saja, semua ini berdasarkan pengalamannya dalam persaingan MotoGP yang telah dilakoni sejak tahun 2011 (Tech3 Yamaha).

“Kami semua dalam persaingan bersama, kami semua mempertaruhkan hidup kami bersama. Anda harus memiliki kepercayaan bagi orang yang duduk di sebelah anda, “tutur racer tim LCR Honda yang pastinya berasal dari Inggris dan saat ini sudah berusia 32 tahun.

“Jelas saya terus dengan Brad (Simth). Saya terus bersamanya ketika dia adalah rekan setim. Saya tidak secara khusus menilai dia sebagai pebalap terbaik di dunia, namun saya menilai bahwa saya pebaap terbaik dunia, “ujar Crutchlow yang memang dikontrak langsung HRC untuk membantu riset Honda. Maksudnya sehubungan Honda RC213V duet tim Repsol Honda, milik Marc Marquez dan Dani Pedrosa.

koizumi

“Saya juga suka Sam Lowes, saya suka sikapnya, dia salah satu teman baik saya, baik. Soal Scott Redding saya tidak bisa melanjutkan, tetapi tidak apa-apa, saya tidak khawatir tentang itu, “beber Cructhlow yang di musim lalu ada di posisi ke-9 dalam klasemen akhir.

“Jadi semua tergantung sikap mereka. Jangan salah paham, saya mungkin tidak selalu punya sikap terbaik. Jadi saya bukan malaikat. Saya terus akrab dengan Dovi, Marc dan Vale. Saya tidak terlalu akrab dengan Dani, tetapi itu bukan karena dia melibas saat di Mugello tahun lalu, tidak ada hubungannya dengan itu, “tambah Crutchlow yang pernah pula membela Ducati (2014). BB1  

Facebook Comments

You May Also Like