Apakah Quartararo Lebih Memilih Morbidelli Atau Toprak Sebagai Rekan Satu Tim ?

BeritaBalap.com-Pembalap superbike Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha) baru saja menyelesaikan 2 hari test MotoGP di Jerez Spanyol. Ini pengujian kedua setelah musim 2022 lalu di Aragon.

BACA (JUGA) : Waduh ! Tidak Ada Satu Pabrikanpun Yang Inginkan Marquez Selain Honda, Ini Buktinya..

Pada intinya, semua difasilitasi Yamaha dan langkah test pacuan M1 ini berdekatan dengan statement pembalap asal Turki usia 27 tahun tersebut yang ingin pindah ke balap MotoGP musim depan (2024).

koizumi

Lebih lanjut, adalah menarik untuk kemudian mengetahui respon atau tanggapan Fabio Quartararo yang dipastikan masih menghuni tim Yamaha hingga akhir tahun 2024 nanti.

BACA (JUGA) : Mantan Bos Tim Honda Ungkap Kondisi Marc Marquez Yang Sebenarnya

Pertanyaan kritisnya, apakah rider tim Monster Energy Yamaha tersebut lebih menyukai Franco Morbidelli sebagai rekan satu timnya seperti sekarang ini dan tahun sebelumnya atau pilih Toprak Razgatlioglu saja ?

Jawaban petarung asal Perancis usia 23 tahun ini adalah tidak tahu-menahu. Bukan bagiannya untuk menjawab ini. “Itu bukan urusan saya, “tegas Quartararo yang juga juara dunia MotoGP 2021 dan ini dikutip dari Speedweek.

BACA (JUGA) : Akhirnya Uccio Ungkap Kalimat Pertama VR46 Saat Bezzecchi Juara Di Argentina

“Jelas, bahwa itu adalah kesempatan besar baginya untuk menguji motor selama 2 hari. Saya tidak berbicara dengannya tentang pengujian ini. Dan sejauh ini tentang masa depan pembalap Yamaha kedepan, maka itu tidak ada di tangan saya. Kami akan melihat siapa yang akan menjadi rekan setim saya tahun depan, bisa jadi Franco Morbidelli atau orang lain, “tambah Quartararo. BB1

KLASEMEN SEMENTARA MotoGP : 

Facebook Comments

You May Also Like