Menebak Formasi Rider AP250 Tim Yamaha Racing Indonesia (ARRC 2023), Aldi Satya Tidak Lagi ?

BeritaBalap.com-Menarik untuk memprediksi siapa kandidat pembalap tim Yamaha Racing Indoensia (YRI) untuk kelas Asia Production 250 (AP250) gelaran Asia Road Racing Championship 2023 (ARRC 2023). Sekilas informasi saja, musim ARRC 2022 ini diperkuat duet Anggi Permana dan Aldi Satya Mahendra.  Sekali lagi ditegaskan, bahwa ini konteksnya prediksi atau perkiraan ya.

Menurut analisa penulis, maka Aldi Satya Mahendra tidak akan bermain lagi di kompetisi AP250 (ARRC 2023). Terus kemana Aldi Satya Mahendra yang masih berusia 15 tahun tersebut ?

Diperkirakan pada 2 opsi, ialah WorldSSP300 atau R3 bLU cRU European Cup. Ini dua balapan yang menjadi bagian dalam seri WorldSBK dan WorldSSP (Supersport).

koizumi

Nah, untuk skuad AP250 ARRC 2023, kemungkinan besar nama Anggi Setiawan masih dipertahankan. Hasil ARRC 2022 yang diraih racer asal Palu Sulawesi Tengah ini relatif baik. Terlebih dalam 3 putaran terakhir. Siapa dong tandem atau rekan satu timnya ? Menguat nama M Faerozi yang berusia 20 tahun dan saat ARRC 2022 bersaing di kategori Supersport 600 (SS600).

Anggi Setiawan dan M Faerozi diprediksi kuat mengisi formasi AP250 tim YRI untuk balap ARRC 2023 nanti

Jadi M Faerozi yang notabene berasal dari Lumajang Jawa Timur sengaja diturunkan untuk memperkuat barisan menjaid lebih solis, juga karena isunya nama AM Fadly (jawara AP250 ARRC 2022, red) masuk tim YRI dan diproyeksikan pada jajaran petarung SS600. Siap diduetkan dengan Galang Hendra Pratama yang sudah bercokol sebelumnya. BB1

Klasemen Akhir AP250 (ARRC 2022) :

Facebook Comments

You May Also Like