Rossi Kirim Pesan Spesial Buat Pecco dan Bezzecchi Yang Podium 1-2 di Assen

BeritaBalap.com-Francesco Bagnaia ‘Pecco’ dan Marco Bezzecchi sukses meraih podium 1-2 di MotoGP Assen Belanda, Minggu (26 Juni). Momen yang menjadi spesial karena mereka berdua adalah bagian dari VR46 Riders Academy.

BACA (JUGA) : Alex Marquez Ungkap Respon MM93 Saat Tahu Keputusannya Pindah Ducati

Eksistensi Pecco dan Bezzecchi saat ini di level MotoGP, itu tidak lepas dari peran penting Valentino Rossi, bahkan sejak mereka mengarungi balap Moto2 ataupun Moto3.

koizumi

Euforia kemenangan MotoGP Assen semakin spesial ketika VR46 memberikan pesan khusu yang disampaikannya buat anak-anak Tavullia. Rossi sangat bangga dengan perjuangan dan prestasi yang diukir mereka. Konteks ini yang dipastikan menjadi pembuktian kualitas pembinaan dari VR46 Riders Academy.

BACA (JUGA) : Profil Rookie Marco Bezzecchi Podium Ke-2 Assen Dan Kibarkan Bendera VR46

“Pecco Bagnaia dan Bez pertama dan kedua di MotoGP di Assen, hari yang tak terlupakan, berkat bakat mereka dan kerja hebat semua orang di Akademi, di tim VR46 dan Ducati Corse. Hari ini kita nikmati, kita berada di atap dunia, ”demikian pesan The Doctor yang juga juara dunia sembilan kali.

Bezzecchi juga melakukan selebrasi podium runner-upnya dengan memutar trek sambil membawa bendera kuning VR46. Aksi yang pastinya memuaskan para penggemar VR46 yang hadir langsung di Assen walaupun Rossi sudah tidak balapan MotoGP lagi.

BACA (JUGA) : Kalimat ‘Terlalu Ambisius’ FIM Sebagai Alasan Penalti FQ20 Digugat ! Kenapa Tidak Berlaku Bagi Nakagami ?

“Berkeliling trek dengan bendera Vale, maka dia pasti sangat senang, saya tidak sabar untuk berbicara dengannya, ”tukas Bezzecchi yang saat ini pimpin klasemen sementara untuk kategori rookie atau pendatang baru MotoGP 2022. BB1 

Klasemen Sementara MotoGP :

 

Facebook Comments

You May Also Like