Ahli Traumatologi Yang Pernah Tangani Cedera Mick Doohan Sebut Cedera Marquez Lebih Serius

BeritaBalap.com-Pada akhirnya, kondisi Marc Marquez (Repsol Honda) yang harus menjalani operasi ke-2 pada lengan kanannya karena plat titanium yang pecah didalam menuai banyak kecaman.

Termasuk dari ahli traumatologi, Dokter Claudio Costa. Ini dokter yang menangani cederanya Mick Doohan (Assen, 1992) saat kaki kanannya patah. Oh ya, bidang traumatologi itu berhubungan dengan cedera atau luka yang dialami karena benturan keras.

BACA (JUGA) : Profesor Castagna Beber Cara Benar Saat Tangani Cedera Rossi & Marini, Kritik Pedas Dokternya Marquez

koizumi

“Marquez tidak akan balapan di Brno, tetapi dia akan merasa sulit untuk berada disana dalam dua balapan berikutnya, “tutur Dokter Claudio Costa yang juga pernah menangani cedera yang dialami Valentino Rossi.

“Kita akan melihat apakah dia dapat melakukan prestasi ajaib untuk berada disana di Austria. Yang pasti, dua kali operasi pada titik yang sama dapat menciptakan kondisi untuk menunda perbaikan tulang, “tambah Dokter Claudio Costa

Sekilas informasi saja, Dokter Claudio Costa ini berasal dari Italia dan sudah berusia 79 tahun. Beliau sudah pensiun dan populer di era tahun 1990-an dan terbukti pernah diantaranya menyelematkan cedera yang terjadi pada Valentino Rossi dan Mick Doohan. BB1

Facebook Comments

You May Also Like