Siapa Yang Akan Dikorbankan KTM Demi Kursi Pedro Acosta ?

BeritaBalap.com-Upaya KTM untuk menambah jatah pembalap tidak berhasil. Maksudnya sehubungan pembalap Moto2 Pedro Acosta yang ingin naik ke level MotoGP musim depan (2024).

BACA (JUGA) : Bezzecchi Siap Bertahan Di Tim VR46 Tapi Sedang Minta Kenaikan Gaji, Berapa ?

KTM sudah mengusulkan beberapa ide ke Dorna Sports sehubungan tim baru dibawah naungan KTM Group, namun tidak disetuju Dorna Sport selaku pemegang hak eksklusif penyelenggaraan.

koizumi

Tentu saja, menjadi menarik untuk melihat perkembangan yang terjadi, siapa yang akan dikorbankan KTM demi kursi Pedro Acosta yang saat ini pimpin klasemen sementara Moto2 ?

BACA (JUGA) : Morbidelli Kandidat Kuat Pengganti Zarco Di Tim Pramac Racing ?

Siapa yang akan tersingkir diantara Brad Binder, Jack Miller, Pol Espargaro dan Augusto Fernandez ? Kontrak mereka memang selesai hingga akhir tahun 2024. Namun dipastikan ada klausul yang dapat merubahnya. Manajemen KTM sudah mengantisipasi hal ini karena memang mereka memiliki banyak talenta muda.

Oh ya, yang disebut terakhir Augusto Fernandez disebut adalah rookie atau pendatang baru MotoGP 2023. Saat ini diurutan ke-13 dalam klasemen sementara.

BACA (JUGA) : Marquez Akui Makan Malam Dengan Bos KTM Dan Red Bull Setelah MotoGP Austria

Bicara posisi dalam standing point, adalah Pol Espargaro yang memang absen beberapa seri karena cedera serius saat putaran awal Portimao. Berkembang isu, Pol Espargaro digeser sebagai test rider atau penguji dengan fasilitas beberapa kali dapat balapan wild card. Kalau Brad Binder relatif aman karena memang posisinya paling oke.  Ada di urutan ke-4 standing point.

Oh ya, Jack Miller yang baru masuk tahun pertama di KTM (sebelumnya di Ducati), bahkan sudah mempertegas soal statusnya yang masih tetap balapan di KTM tahun depan. “Saya sudah dikonfirmasi. Tidak ada pertanyaan, ”tegas Jack Miller yang dilansir dari Crashnet. BB1

Klasemen Sementara MotoGP : 

Facebook Comments

You May Also Like