Waduh ! Sudah Tidak Pernah Podium, Tim LCR Honda Ditinggal Pergi Mekaniknya

BeritaBalap.com-Kabar terbaru, bahwa Oscar Hero selaku kepala mekanik tim LCR Honda memutuskan untuk keluar dari tim milik Lucio Cecchinello tersebut. Oscar Hero yang berkewarganegaaan Spanyol ini memilih untuk berhenti dan fokus pada keluarga dan usahanya.

BACA (JUGA) : Selepas Juara Dunia Quartararo Beri Masukan Yamaha Buat MotoGP 2022, Apa Itu ?

Oscar Hero akan kembali ke Madrid dan ingin menghabiskan banyak waktu buat keluarga, termasuk mengelola usahanya, Revival Cafe Madrid. Jadi itu ya alasan kepergiannya.

koizumi

Tentu saja, hal ini menjadi problem serius bagi tim yang diperkuat duet pembalap Takaaki Nakagami dan Alex Marquez. Terlebih untuk persiapan tahun 2022.

BACA (JUGA) : Quartararo Dapat Banyak Pujian Karena Tidak Pernah Ribut Dengan Rider MotoGP Lain

Faktanya pula, tahun ini kedua racer LCR Honda tidak dapat menembus podium ke-3 sekalipun. Berbeda dengan tahun 2020 lalu yang lebih bertaji. Nakagami finish terbaik ke-4 di Jerez, satu kali itu saja. Alex Marquez terbaik ke-6 di Le Mans, juga satu kali itu saja.

Sekilas informasi saja, Oscar Hero adalah pemain senior di dunia balap. Sudah sekira 3 dekade atau 30 tahunan berkiprah. Pertama terjun ke balap tahun 1998 dimana ia bekerja sebagai mekanik, kemudian kepala teknik ataupun manajer tim.

Baru kemudian tahun 2006 direkrut Lucio Cechinello. Terakhir, Osca Hero menjabat sebagai direktur olahraga tim LCR Honda. BB1

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like