Ada Skenario Kontrak Morbidelli Dihentikan Sebelum Waktunya ? Digantikan Joan Mir Atau Raul Fernandez ?

BeritaBalap.com-Ada skenario bahwa kontrak Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) akan dipercepat untuk diselesaikan tahun 2022 ini. Jadi tidak jadi hingga akhir 2023 seperti kesepakatan awal.

BACA (JUGA) : Oliveira Curhat Pernah Dijanjikan Kontrak Berlanjut Tapi KTM Ingkar, Padahal Satu-Satunya Yang Podium Juara

Artinya, dalam konteks ini Yamaha yang memutus hubungan dan pastinya berani membayar klausul uang pengganti yang disepakati. Ini seperti kasus Maverick Vinales yang diputus pertengahan 2021.

koizumi

Tetapi, sekali lagi ditegaskan ini hanya sebuah wacana seiring dengan prestasi Morbidelli yang sangat timpang dibanding rekan satu timnya, Fabio Quartararo.

Sebagai ilustrasi saja, Morbidelli hanya berada di posisi ke-19 dalam standing point, itu berbeda jauh 147 poin dari Quartararo.  Morbidelli hanya satu kali saja finish terbaik ke-7 saat seri Mandalika Lombok. Bahkan dalam 6 seri terakhir hanya mendapatkan 8 nilai saja. Sungguh miris.

BACA (JUGA) : Ternyata Bos RNF Ungkap Motornya Bukan Versi Terbaru 2023 Saat Pindah Aprilia

Isunya nama Joan Mir menguat karena memang belum jelas statusnya dengan Honda. Menurut Paco Sanchez selaku manajer pribadinya Joan Mir, Honda memberikan tawaran nilai kontrak yang jauh lebih rendah dari Suzuki. Makanya masih menggantung. Bisa juga Yamaha mengincar Raul Fernandez yang kemungkinan besar dilepas KTM dari tim Tech3 yang akan diisi Pol Espargaro dan Remy Gardner (2023).

“Saya percaya tim saya dan saya percaya pula kesetiaan mereka pada kontrak. Mereka semua adalah orang baik. Dan saya percaya bahwa saya akan mendapatkan hasil yang baik untuk menyelesaikan setiap masalah, ”ujar Morbidelli yang dilansir dari Motorsport-Total.

BACA (JUGA) : Aprilia Dan Ducati Jadi Motor Paling Berkembang Hingga 11 Seri MotoGP ?

“Tidak ada yang bisa memastikan masa depan. Seperti hari ini siapa yang bisa mengetahui masa depan mereka ? Bukan siapa-siapa. Secara kontrak saya tenang, tapi siapa yang tahu…, ”tambah Morbidelli yang pernah meraih runner-up atau peringkat ke-2 MotoGP 2020 dibawah Joan Mir (Suzuki Ecstar). BB1

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like