Ini Daftar Peserta Balap Dunia WorldSSP300 (2020), Tidak Ada Rider Indonesia !

BeritaBalap.com-Sebelumnya, portal BeritaBalap.com dan VideoBalap.com mengucapkan Selamat Hari Natal dan Tahun Baru 2020 ya. Semoga kita semua menjadi lebih baik dan lebih baik lagi.

Berita kali ini, fix sudah 40 pembalap yang akan berlaga dalam balap dunia WorldSSP300 untuk musim depan (2020). Oh ya, seri perdananya akan dimulai di Jerez, Spanyol pada akhir Maret nanti (27-29/3).

Beberapa nama yang tidak lagi balapan WorldSSP300 karena naik ke level Supersports 600 (WorldSSP600) ialah jawara WorldSSP300 tahun ini, yaitu Manuel Gonzalez, kemudian Andy Verdoia dan racer tanah air Galang Hendra Pratama.

koizumi

BACA (JUGA) : Fix..! Galang Hendra Balap Supersports Dunia (WorldSSP 2020), Ini Penjelasan Bos Yamaha Eropa

Menyangkut konstruksi peserta, Penunggang Kawasaki Ninja 400 akan berlaku dominan kembali. Ini seperti tradisi sebelumnya. Nah, tahun depan, sudah tercatat 21 pembesut Ninja 400, sedangkan Yamaha YZF-R3 adalah 7-9 rider yang berada pada 4-5 tim.

BACA (JUGA) : Ini Komentar Presdir Yamaha Indonesia Soal Galang Hendra Balap WorldSSP600 (2020)

Kalau KTM RC390R mengandalkan 1 tim, yaitu Freudenberg yang diisi 4 pembalap, kemudian Honda dengan pacuan CBR500R cukup 2 petarung saja lewat tim TGP Racing yang berasal dari Perancis. Pastinya dari data saat ini, tidak ada pembalap asal Indoensia sepeninggal Galang Hendra Pratama. BB1

Daftar Starter WorldSSP300 (2020) :

Facebook Comments

You May Also Like